ISMA (Ikatan Santri Mutakhorijin Asy-Syadzili)
ISMA merupakan Ikatan para Alumni santri Asy-Syadzili yang siap menjadi garda terdepan
dalam membantu dan berkhidmah pada Abuya Mun’im serta Pondok Pesantren Asy-Syadzili,
selain itu, abuya selalu memperhatikan kualitas lulusan Pondok Pesantren Asy-Syadzili
yang memiliki daya saing dan keahlian agar mampu terjun dalam masyarakat serta menjadi
(Hafidzul Qur’an, lafdzon, ma’nan, wa amalan) sebenar-benarnya penghafal Quran yang
mampu mengamalkan isinya, serta berdakwah melalui hal apapun yang menjadi potensi para
santri.
ISMA juga memiliki kegiatan rutinan bersama Abuya Kh. Abdul Mun’im Syadzili yang dimana
para alumni diberi penguatan, motivasi, dan pengarahan dalam setiap pertemuannya.